Lamongan, - Empat prajurit Kodim 0812/Lamongan diantaranya Peltu Sukamto, Pelda Tri Arisman, Serka Saikhun dan Sertu Sugiono saat ini memasuki masa purna pensiun atau MPP.
Itu ditandai dengan adanya laporan Korps tradisi purna tugas personil Kodim Lamongan yang dipimpin langsung oleh Dandim Letkol Arm Ketut Wira Purbawan. Kamis (17/10/2024).
Keempat prajurit itu, dinyatakan selesai menjalankan tugas sebagai prajurit TNI-AD.
Acara laporan Korps yang dipimpin langsung oleh Dandim itu, dihadiri oleh seluruh prajurit dan PNS Kodim.
Baca juga:
Penyidik Puspom TNI dan KPK Geledah Basarnas
|
“Atas nama pribadi dan Dandim 0812/Lamongan, kami ucapkan selamat dan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada rekan-rekan yang saat ini memasuki MPP atas pengabdian dan dedikasinya selama menjadi prajurit TNI-AD yang bertugas di Kodim Lamongan, ” ucap Letkol Wira.
Acara tradisi pelepasan itu, kata Dandim, bukan hanya sebatas seremonial semata. Kegiatan itu, kata Letkol Wira, digelar dengan tujuan untuk meningkatkan silaturahmi.
“Meskipun sudah tidak menjadi prajurit aktif, akan tetapi silaturahmi ini harus tetap terjalin, ” tegasnya. (*)